My always baby boy ;) |
#1
Akhtar: "Ummi, ummi kapan libur nya?"
Saya: "Sabtu-minggu nak..."
Akhtar: "Lama ya?.."
Saya: "Ya dua hari, sabtu-minggu"
Akhtar: "Aaahh... nggak bisa lama lagi?"
Saya: "Nggak nak, dua hari aja"
Akhtar: "Kapan ummi lulus dari kantor nya?"
Saya: *Ngakak duluuu "Nanti nak kalau sudah tua, pensiun namanya"
Akhtar: "Kalau kampus lulusnya cepet ya?"
Saya: "He e"
(Baca: Back on Track)
#2
(Baca: Ummi Nggak Boleh Tua)
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
#3
Suatu saat di kamis malam
Akhtar: Ummi, jangan lupa potongin kuku aku ya... besok diperiksa bu guru
Saya : Iya,...
Akhtar: Soalnya kalo nggak dipotongin ntar aku disuruh istighfar
Saya : Bagus donk dek, istighfar. Nggak usah dipotong aja ya... *iseng
Akhtar: Aku nggak mau disuruh istighfar
Abi : Ummi.....
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
#4
Sebulan menjelang outbound TK
Akhtar: Ummi besok hari apa?
Saya : Hari kamis
Akhtar: Abis kamis?
Saya : Jumat
Akhtar: Jadi aku outbound?
Saya : Belum,... adek outboundnya jumat tanggal 12 Mei
Akhtar: Abis jumat besok, Sabtu, Minggu, Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat. Nah aku outbound kan?
Saya : Belum dek, adek outbound nya masih sebulan lagi, 30 hari lagi. Sekarang baru bulan April
Akhtar: *Lari ngambil kalender*. Abis April apa Mi?
Saya : Hhmmm it will be a long long talk :)
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
#5
-Sabar Ummi-
Saya dan athaya sedang bertengkar
Saya : "Astaghfirullah, athaya...." sambil pergi ke dapur menenangkan diri
Akhtar: Segera menghampiri dan memeluk saya "Sabar ummi..."
Saya : Masya Alloh... "Makasih ya Dek" sambil peluk erat my baby boy
#celotehbocahlucu
0 komentar on "Celoteh Akhtar"
Posting Komentar